Repelita Jakarta - Wapres Gibran Rakabuming kembali menjadi sasaran kritikan, kali ini dari pegiat media sosial, Dokter Tifa.
Ia menyebut Gibran sebagai "manusia tak berguna" dan mengkritik penggunaan uang pajak untuk mendanai kegiatannya.
Dokter Tifa menyoroti kunjungan Gibran ke pabrik industri tas di Wonogiri, Jawa Tengah, yang dianggapnya tidak memberikan manfaat.
Ia mengungkapkan kekecewaannya melalui akun media sosialnya, menanyakan sampai kapan Presiden Prabowo membiarkan Gibran membuang-buang uang pajak rakyat.
"Yth Presiden @prabowo, sampai kapan uang pajak saya dan rakyat lainnya dipakai untuk bayar kegiatan manusia tak berguna ini?
Sekali dia pergi, hanya untuk luntang-lantung begini, biayanya miliaran rupiah! Udah nggak ngerti lagi, jengkel to the max!" cuit Dokter Tifa.
Kritikan terhadap Gibran semakin memuncak karena banyak yang menilai kegiatannya lebih mirip dengan apa yang dilakukan ayahnya, Presiden Jokowi, saat menjabat.
Sebagai Wapres, Gibran dianggap hanya meniru langkah Jokowi dalam melakukan kunjungan kerja atau blusukan yang seringkali tidak dianggap produktif. (*)
Editor: 91224 R-ID Elok