Buntut unggahan Erina Gudono yang diduga sedang menikmati pemandangan dari jet pribadi, cuitan-cuitan lawas sang suami, Kaesang Pangarep ramai dikulik.
Salah satunya adalah cuitan yang diduga dibagikan di X pada tahun 2016 lalu. Kini, cuitan tersebut diviralkan oleh akun @Mdy_Asmara1701.
Dilansir pada Selasa (27/8/2024), terkuak jejak digital ketika Kaesang Pangarep terang-terangan membahas mengenai fasilitas yang diperolehnya sebagai anak dari Presiden.
"Oh pantes, jejak digital," tulis pemilik akun yang memviralkan cuitan lawas Kaesang.
Lebih lanjut, cuitan yang ditulis oleh Kaesang tersebut adalah jawaban dari cuitan warganet.
Awalnya, warganet membandingkan soal fasilitas menteri dan anak Presiden
"Nih anak Presiden @jokowi aja gak dapat fasilitas apa-apa. Eh kok kolega menteri minta difasilitasi!" bunyi cuitan yang kemudian dijawab oleh Kaesang.
Melalui akun miliknya, adik dari Gibran Rakabuming ini diduga bercanda. Namun kini, candaannya tersebut menjadi bumerang bagi dirinya dan keluarga.
Lantaran Kaesang menyebutkan beberapa fasilitas mewah yang diterimanya sebagai anak dari Presiden. Bahkan jet pribadi ada di daftar tersebut.
Selain jet pribadi, ada fasilitas lainnya yang konon bisa dinikmati sebagi anak dari Presiden Jokowi. Mulai dari motor hingga bus pribadi.
"Saya cuma dapat fasilitas jet, kapal, helikopter, mobil, motor, bis, dan truk pribadi aja," jawab Kaesang saat itu.
Jawaban tersebut kini mendatangkan komentar-komentar baru. Hingga ada yang menyebut Kaesang mengutarakan kejujuran saat itu.
"Padahal dia nulis itu jujur, fansnya aja yang anggep itu candaan," kata warganet.
"Itu pengakuan diri yak?" sindir yang lain.
"Ternyata dulu dia beneran jujur itu," timpal warganet lainnya seperti dikutip dari suara
Siap-Siap! KPK Akan Kirim Utusan Temui Kaesang, Minta Klarifikasi Soal Jet Pribadi
Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Alexander Marwata telah memerintahkan Direktorat Gratifikasi dan Direktorat Laporan Harta Kekayaan Pejabat Negara (LHKPN) KPK untuk bergerak meminta klarifikasi Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep usai bepergian menggunakan jet pribadi mewah.
Kaesang belakangan disorot usai bepergian ke Amerika Serikat bersama istrinya Erina Gudono dengan menggunakan jet pribadi Gulfstream G650.
"Pimpinan sendiri sebenarnya sudah memerintahkan Direktur Gratifikasi, tolong dong itu informasi-informasi dari media itu diklarifikasi," kata Alex di Gedung KPK, Selasa (27/8).
Menurut Alex, klarifikasi terhadap Kaesang yang menyewa jet pribadi dengan harga yang cukup fantastis itu diperlukan. Sebab di satu sisi sebagai bahan penjelasan juga terhadap masyarakat.
Di satu sisi juga, untuk memperjelas apakah penyewaan jet pribadi tersebut ada kaitannya dengan dengan pemberian fasilitas.
"Kita harus pro aktif klarifikasi, toh enggak masalah juga KPK yang kemudian bisa menjelaskan. Tapi jangan sampai pertanyaan masyarakat itu menggantung, ini apa ini kejadiannya, apakah masuk gratifikasi? siapa yang memberikan fasilitas itu dan sebagainya harus clear," tegasnya.***